Politiknesia.com

Hadiri HUT Ke-45 FKPPI, Dito Ariotedjo Duduk Semeja Dampingi Prabowo Subianto

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menghadiri dialog kebangsaan dalam rangka hari ulang tahun (HUT) ke-45 Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan TNI/Polri (FKPPI) pada Selasa (12/9/2023) di Lagoon Hotel Sultan, Jakarta.

Pantauan Kompas.com, Prabowo yang datang berbaju putih itu langsung disambut jajaran FKPPI ketika tiba.

Sebelum duduk di kursi undangan, bakal calon presiden (bacapres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) itu diserbu oleh sejumlah anggota FKPPI yang ingin berfoto selfie dengannya.

Setelah menyanggupi permintaan foto, Prabowo dipersilakan menuju kursi undangan.  sebagai Cawapres Rupanya, Prabowo diberikan kursi bersebelahan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo yang merupakan kader Partai Golkar Dito tampak menggunakan baju kemeja hitam beberapa kali tersenyum dan berbincang dengan Prabowo.

Tak diketahui apa yang keduanya bicarakan. Sesudahnya, acara pun dimulai dengan diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mengheningkan Cipta.

Hingga berita ini dimuat, acara diskusi masih berlangsung. Belum diketahui apakah Prabowo akan menyampaikan orasinya dalam acara ini.(Sumber)