Festival Bakar Tongkang digelar, Selasa (4/7). Tongkang menjadi pusat arak-arakan ribuan orang, yang membawa dupa mengikuti perjalanan Tongkang mulai dari klenteng Ing Hok King menempuh rute Jalan Perdagangan hingga ke tempat lokasi acara pembakaran.
Tepat pukul 17.00 WIB Bupati Rohil Afrizal Sintong didampingi Wakil Bupati Rohil H Sulaiman, Kadispora Riau Boby Rachmat, sejumlah anggota DPRD Rohil Sugianto alias Raja Baut, dan pejabat penting lainnya menaiki replika kapal tongkang dengan menyapa puluhan ribu wisatawan yang ada di lokasi pembakaran.
detik-detik yang ditunggu oleh masyarakat Tionghoa pun tiba, kedua tiang tongkang jatuh ke arah laut yang menandakan kalau rezeki tahun 2023 ini lebih banyak di laut.
Pandemi Covid-19 telah memukul berbagai sektor dan membuat pemerintah mengetatkan pembatasan sebagai langkah mengantisipasi penyebaran virus yang membahayakan tersebut.
Hal itu berimbas pada pelaksanaan kegiatan Bakar Tongkang di Kota Bagansiapiapi, Rokan Hilir. Hampir tiga tahun, kegiatan ini terhenti.
Jika pun ada hanya dilaksanakan semacam ritual kecil saja sebagai upaya untuk kesinambungan kegiatan tersebut. Tahun ini menjadi momen yang istimewa bagi masyarakat Tionghoa di Bagansiapiapi, khususnya maupun wisatawan lokal maupun mancanegara.
Pasalnya, mereka kembali bisa menyaksikan acara yang konon mendunia tersebut. “Memang cukup lama tidak digelar (Bakar Tongkang). Tahun ini bisa kembali dilaksanakan,” ujar Bupati Rohil Afrizal Sintong SIP saat memimpin rapat persiapan di Mess Pemda Rohil di Bagansiapiapi, baru baru ini.(Sumber)